Nikmati Ngemil No Worry Bareng Cimory Yogurt Squeeze

 Ngemil, bagi sebagian orang menjadikannya sebagai dosa besar jika dilakukan. Khususnya bagi anak-anak karena dapat mengganggu jadwal makan utamanya. Selain itu, camilan kerap kali disalahkan atas penyakit yang ditimbulkan karena pemilihan aneka makanan camilan yang kurang sehat.


Padahal jika dilakukan dengan benar, ngemil bisa menjadi cara untuk memenuhi kebutuhan nutrisi dengan menambah asupan di luar jam makan utama. Lagipula kini sudah banyak produk sehat seperti Cimory Yogurt Squeeze yang bisa membuat kita tetap menikmati ngemil dengan no worry.


Camilan sehat sangat penting untuk pemenuhan nutrisi sehari-hari dan tumbuh kembang anak. Namun terkadang, camilan menjadi masalah ketika frekuensi dan waktunya tidak dijaga. Hingga pada akhirnya, camilan bisa mengganggu porsi makan besar waktu siang dan malam.


Tips Memilih Camilan untuk Anak

Anak-anak sudah pasti tidak akan menolak kalau diberikan camilan. Sayangnya, camilan yang diberikan biasanya manis atau dari olahan yang tidak sehat. Seperti makanan yang sedikit atau tanpa nutrisi. Terbuat dari bahan-bahan yang kandungannya juga lebih banyak yang buruk buat kesehatan, seperti gula dan makanan olahan.


Oleh karena itu, sebagai ibu tentunya aku selalu memperhatikan asupan nutrisi yang masuk pada anakku. Dengan camilan sehat, tingkat energi dan konsentrasi anak-anak akan bisa tetap terjaga. Selain itu, juga dapat memberikan nutrisi tambahan untuk memastikan kelengkapan gizi yang didapatkan anak-anak dalam masa pertumbuhan.


Berikut ini, tips yang aku dapatkan dari berbagai laman kesehatan anak, yang juga sudah aku terapkan pada anakku. Bagaimana memberikan camilan yang baik untuk anak-anak?


1. Pilih Camilan Tanpa Perasa Tambahan

Sebagai orangtua, kitalah yang menjadi filter untuk memilih camilan yang akan diberikan pada anak. Apalagi di jaman sekarang, kita wajib waspada terhadap camilan yang tidak sehat dan mengandung bahan berbahaya bagi kesehatan seperti garam yang boraks, pengawet dan pewarna buatan yang tidak aman.


Wajib kita perhatikan komposisi nutrisinya, agar bisa memberikan manfaat bukannya mengganggu pola makan mereka. Sebaiknya hindari dan juga tidak menambahkan garam berlebihan, perasa, dan bahan yang tidak dapat dikenali lainnya.


2. Jauhkan Dari Junkfood

Sebagai ibu, prinsipku memberikan makanan pada anak adalan, semakin sehat makanan yang tersedia untuk si Kecil, maka mereka akan semakin mudah terhindar dari makanan yang tidak sehat.


Apalagi, makan camilan junkfood sungguh membuat ketagihan, kita saja yang orangtua sering lalai mengonsumsi junkfood, apalagi anak-anak. So, jadilah contoh yang baik untuk anak dengan menjauhkan junkfood dan pilih makanan yang lebih sehat.


3. Sediakan Beragam Menu Camilan

Untuk menambah ketertarikan anak-anak mengonsumsi cmilan sehat, maka kita bisa sediakan berbagi pilihan camilan sehat yang menarik. Camilan yang bervariasi juga akan memenuhi kebutuhan akan gizinya.


Ada banyak jenis buah dan sayur yang bisa dijadikan cemilan sehat untuk anak-anak. Selain itu, kita juga bisa membuatnya menjadi salad buah atau keripik buah yang dibuat sendiri sebagai camilan menyehatkan. Tidak ketinggalan untuk mengonsumsi yogurt aneka rasa seperti Cimory Yogurt Squeeze yang bisa disajikan dengan camilan sehat lainnya.


Cimory Yogurt Squeeze, Produk Baru Cimory untuk Teman Ngemil

Motivasi yang paling umum untuk ngemil adalah lapar, budaya makan (kebiasaan jajan atau mencoba jajanan baru), gangguan makan, kebosanan dan kesenangan. Padahal, pola ngemil yang baik itu, untuk memastikan nutrisi yang dibutuhkan tubuh terpenuhi. Jadi, ngemil justru disarankan.


ngemil cimory yogurt squeeze


Camilan yang baik dan sehat contohnya adalah yang terdiri dari serat seperti buah dan sayur, lemak baik seperti alpukat serta protein seperti yogurt dan telur rebus. Yogurt adalah salah satu makanan ringan yang baik untuk kesehatan. Karena yogurt adalah sumber protein, serat dan kalsium yang penting untuk otot dan tulang yang kuat.


PT Cimory menghadirkan produk Cimory Yogurt Squeeze pada tahun 2020 silam. Memiliki kemasan yang minimalis atau berukuran 120 gr, memudahkan konsumen untuk mengkonsumsi yogurt dengan mudah tanpa menggunakan sendok ataupun mangkok.


Terbuat dari susu segar pilihan terbaik yang difermentasi dengan bakteri baik serta diperkaya dengan buah segar. Produk Cimory ini hadir dengan kandungan protein, kalsium dan serat yang menjaga kesehatan pencernaan, baik untuk pertumbuhan dan kekebalan tubuh.


Cimory Yogurt Squeeze juga memiliki 12 pilihan rasa seperti; Original, Strawberry, Blueberry, Peach, Honey, Cavendish Banana, Purple Taro, Brown Sugar dan Thai Tea.


Kehadiran Cimory Yogurt Squeeze 120 gr yang mengandung 120Kcal, pas jadi solusi praktis dan baik untuk pencernaan. Melalui kampanye “Ngemil No Worry Cuma Cimory”, Cimory Yogurt Squeeze kini hadir dalam kemasan yang lebih kecil 40 gr dengan porsi yang tepat untuk dikonsumsi anak kecil dan camilan setelah makan.


Berdasarkan riset konsumen Cimory terbaru, Cimory Yogurt Squeeze yang memiliki tekstur creamy smooth, merupakan pilihan nomor 1 konsumen untuk kategori yogurt. Hadirnya new packaging dengan ukuran yang lebih mini, yaitu 40 gr, sebagai upaya untuk semakin memperluas minat konsumen dalam mengonsumsi yogurt. Cimory Yogurt Squeeze 40 gr hadir dengan 2 varian rasa, yaitu Strawberry dan Blueberry.


Menikmati Ngemil Bareng Cimory Yogurt Squeeze

Sejujurnya, ngemil memang awalnya menjadi hal yang tidak punya tujuan untukku. Hingga pada akhirnya, hanya mengonsumsi makanan tidak mengandung nilai gizi yang baik. Jadi hasilnya, ya berat badan yang tidak terkontrol lalu munculah masalah pencernaan.


Aku jadi sering banget sembelit atau sulit BAB. Hal ini menjadi keluhanku sehari-hari selama beberapa tahun terakhir. Akhirnya sadar, jika pola makanku kurang baik, terutama dalam hal ngemil. Jadi, mencoba mengubah pola makan dengan sadar diri.


new packaging cimory yogurt squeeze


Apalagi setelah mempunyai anak, aku selalu berusaha memberikan contoh kebiasaan baik kepada mereka, termasuk soal makan. Karena anak-anak mudah meniru dan mengikuti apa yang orangtua lakukan, jadi aku membawanya untuk selalu mengonsumsi makanan yang sehat.


Termasuk dalam memberikan camilan sebagai makanan tambahan di luar jam makan utamanya. Camilan yang aku berikan sudah pasti sudah semaksimal mungkin melewati proses penilaian yang ketat dariku, hehe.. Beruntungnya, kini produk camilan sehat untuk anak semakin beragam pilihannya.


Satu produk camilan yang tidak pernah ketinggalan dan selalu disukai anakku adalah Yogurt dari susu sapi. Apalagi, setelah mencari tahu jika yogurt baik untuk kesehatan pencernaan, aku dan keluarga jadi rajin untuk mengonsumsinya. Kegemaran kami minum yogurt, membuatku memilihkan produk terbaik. Cimory Yogurt, hadir sebagai pilihan praktis dan mudah untuk mengonsumsi camilan sehat.


Apalagi kini, hadirnya Cimory Yogurt Squeeze benar-benar sangat disukai anak-anak. Senangnya lagi, ada new packaging 40 gr, yang sudah pasti lebih praktis dan pas untuk anak-anak. Ibu sudah tidak perlu khawatir dan bingung lagi memilihkan camilan sehat yang penuh nutrisi untuk anak.


Komposisi Cimory Yogurt Squeeze

Yoghurt Cimory yang terbuat dari 100% fermentasi susu segar, membuatnya kaya akan kandungan bakteri baik. Apalagi, ditambahkan dengan banyak varian buah segar. Menurutku, ini perpaduan sajian yogurt yang tidak hanya menyehatkan, tapi juga nikmat untuk dikonsumsi.


Rasa dan Aroma Cimory Yogurt Squeeze

Meski hasil dari fermentasi susu, yang pada dasarnya menimbulkan aroma kurang enak, namun cara buat yogurt dengan penambahan buah-buahan segar, membuat aroma Cimory Yogurt Squeeze lebih menggugah selera. Aroma asam fermentasi dengan segarnya buah, buatku jadi sajian yang nikmat.


Selain itu, rasanya tidak terlalu asam, karena ada rasa buah yang juga mendominasi. Hasilnya jadi tidak mengganggu kenikmatan rasa yogurt. Rasanya dapat diterima, bahkan untuk anak-anak.


Jadi, selain manfaat kebaikan kandungan bahan dalam susu Cimory Yogurt Squeeze, kita juga tetap bisa menikmati rasa yang nikmat ketika ngemil.


Packaging Cimory Yogurt Squeeze

Senangnya dengan new packaging yang dihadirkan Cimory Yogurt Squeeze dalam size 40 gr. Sungguh memanjakan para konsumennya, terutama jika target pasarnya adalah anak-anak. Cocok untuk dikonsumsi sekali minum. Jadi tidak terlalu mengenyangkan bagi mereka, namun pas untuk sajian camilan sebelum makan makanan utama.


Hadirnya size mini ini membuatnya jadi travel friendly. Bisa dijadikan bekal sekolah atau saat bepergian. Ibu tidak perlu bingung lagi cari camilan sehat!


Keunggulan Cimory Yogurt Squeeze

Nah, pasti sudah mulai tertarik dan tergiur karena membaca pembahasanku tentang produk Cimory Yogurt Squeeze kan? hihi.. Yuk kita kenalan lebih lengkap lagi tentang keunggulannya. Biar kalian semakin yakin untuk memilih produk sehat sebagai camilan.


Cimory Yogurt Squeeze menjadi Ready to Drink yang pertama di Indonesia. Cimory memberikan inovasi berupa cara baru menikmati yogurt dalam kemasan yang lebih mudah untuk digenggam, rasa yang enak, dan bernutrisi.


Produk ini benar-benar memanjakan konsumen untuk dapat menikmati kesegaran dan manfaat dari yogurt dengan cepat dan praktis tanpa harus menggunakan sendok ataupun mangkok. Jadi, minum Cimory Squeeze dapat dilakukan kapan saja dan dimana saja.


Dari kandungan rasa, Cimory Yogurt Squeeze memiliki rasa yang mild dan creamy dengan banyak kandungan nutrisi yang baik untuk tubuh. Sehingga, kalian tidak perlu khawatir lagi akan tingkat rasa keasaman pada yogurt.


Cimory Yogurt Squeeze yang juga memiliki 120 kalori bikin ngemil jadi lebih enjoy #NgemilNoWorryCumaCimory. Hadirnya kemasan yang lebih praktis 40gr, memudahkan untuk dikonsumsi di jam kritis buat ngemil.


Selain itu, Cimory Yogurt Squeeze juga bisa dikonsumsi secara kreatif, dengan menyajikannya dalam bentuk smoothies misalnya. Bisa juga dengan tambahan topping sehat lainnya seperti granola dan buah. Atau, bisa disajikan menjadi camilan yang menarik seperti One Dollar Ice Cream, hihi.. favorit siapa nih?


Kreasikan Cimory Yogurt Squeeze jadi Menu Camilan Favorit!

Nah, kali ini aku bakal kasih tahu caranya menikmati Cimory Yogurt Squeeze lebih menarik lagi. Yuk, kita buat jadi One Dollar Ice Cream yang lagi viral di tiktok. Ternyata membuatnya sangat mudah, cukup dengan dua bahan saja!


Kalau sajian ini, anak-anak pasti makin suka deh! Awas jangan rebutan ya sama si Kecil, hihi..


kreasi cimory yogurt


Kesimpulan, Menikmati Ngemil Sehat No Worry Ala Cimory Yogurt Squeeze

Jika tujuannya baik, ngemil sudah pasti mendatangkan kebaikan juga untuk tubuh kita. Apalagi, memilih bahan-bahan terbaik untuk dikonsumsi, termasuk yogurt. Manfaat yogurt yang disajikan dengan kenikmatan rasa yang luar biasa, bisa jadi camilan istimewa.


Apalagi, Cimory Yogurt Squeeze hadir dengan new packaging, size mini 40 gr, serta harga Cimory yang hemat, membuatnya semakin praktis dan mudah untuk dinikmati. Produk Cimory Yogurt Squeeze bisa didapatkan di semua minimarket, supermarket, hypermarket dan Miss Cimory. Untuk informasi lebih lanjut dapat ditemukan di website: cimory, Instagram: @cimoryindonesia, dan tiktok : @cimoryindonesia.

21 komentar:

  1. wah aku baru tau ternyata ada kemasan yang kecil ya, jadi lebih praktis :D

    BalasHapus
  2. Varian baru ini daku belum coba.
    Pastinya bikin seger ya, apalagi bisa dinikmati juga buat setelah puasa ya

    BalasHapus
  3. Ini kayaknya enak yaah buat berbuka puasa mba, apalagi buat suguhan bocil2 tuh hihi.. otw beli aah buat stok ramadhan

    BalasHapus
  4. Cimory Yogurt Squeeze tuh salah satu kesukaan anak-anak banget di rumah, bapaknya juga suka sih padahal.. . rasanya yang ada asem-asem yogurtnya jadi tambah seger deh

    BalasHapus
  5. Wah imut sekali kemasannya! Cocok banget ya buat bekel anak ke sekolah untuk sekali makan. Cimory ini yoghurt favorit aku dan keluarga

    BalasHapus
  6. Bagi saya, ngemil bagi anak-anak tidak masalah, karena sebagai selingan juga dari makanan utama, biar anak-anak tidak bosan. hanya memang, Mbak. Wajib memberi anak camilan yang sehat dan bergizi. Jadi tetap bermanfaat bagi tubuh anak-anak.

    BalasHapus
  7. Eh...ada yg squeeze mini yah. Malah bisa untuk isi roti pula. Aku tahunya yang 120 gr nih. Rasanya macem-macem pilihan, enak semua sih...Cari ah...

    BalasHapus
  8. Bisa dinikmati saat santai bersama keluarga nih, rekomendasi baru biar betah di rumah. nanti kami mau coba Cimory Yogurt Squeeze ah hehee.

    BalasHapus
  9. Ini biasanya aku jadiin bekal skolah lho. Praktis, sehat, dan bergizi. Tapi belum pernah dikreasikan bikin One Dollar Ice Cream. Bisa jadi menu takjil buka puasa ntar nih. Coba ahhh.

    BalasHapus
  10. wah saya juga suka minumin yogurt tapi saya biasanya suka campr-campur dengan yang lain seperti buah atau muesli gitu, makin enak, apalagi Cimoy ini banyak banget ya pilihannya, jadi bisa ganti ganti tiap hari, terus bisa langsung makan kalau udah dibekuin makin enak

    BalasHapus
  11. Anakku yang sudah 13 tahun teteupp aja suka semua produk Cimory, termasuk Cimory Yoghurt Squeeze ini. Rasa susunya memang segar dan aku juga sudah pernah ke pabriknya. Jadi, makin percaya dengan produk Cimory.

    BalasHapus
  12. Camilan favorit juga nih. Biasanya aku bekukan dulu, jadi mirip es krim tapi ada rasa asemnya dikit. Lebih enak sih daripada cuma versi dingin doang

    BalasHapus
  13. packagingnya jadi lebih simpel yaa dan lebih enak karena sekali konsumsi lalu habis. kalau yang dulu itu kadang bisa masih sisa karena terlalu banyak hehehe

    BalasHapus
  14. Suasana siang hari yang terik, jadi terasa segar dengan konsumsi Cimory Yogurt Squeeze. Banyak manfaat baiknya juga untuk tubuh sehingga bikin pencernaan kembali lancar, hehhe..

    Semakin di kreasikan, semakin kudu stok banyak rasa di kulkas ya..

    BalasHapus
  15. salah stu produk yang aku suka ini ya Cimory Yogurt Squeeze, beneran mudah dibawa kemana mana dan tinggal pencet pencet bahagia. Rasa cimury menurutku yang paling balance dan bisa dinikmati dalam berbagai suasana sih ya

    BalasHapus
  16. ini sih camilan favoritku nih, praktis lagi bisa dibawa kemana-mana jadi penyelamat kalo pas lapar tapi blm sempat makan

    BalasHapus
  17. Wah packaging baru ini kayaknya lebih pas ya ukurannya kalau buat anak-anak. Anakku suka banget sama cimory ini.

    BalasHapus
  18. Cimory yogurt selalu adaa di kulkas akuuuh, s3tiap minggu belanja pasti beli buat stock anak2 sukaak

    BalasHapus
  19. Cimory Yogurt ini kesukaan anak-anak di rumah, kalau sudah ke mini market pasti yang dicari adalah cimory yogurt. Kalau yang lain tidak mau, katanya rasanya beda.

    BalasHapus
  20. Cimory squeeze ini favorit anakku banget. Minum 1 bungkus kayak cuma hitungan detik saja. Rasanya emang enak dan gak eneg. Asemnya pas dan nyaman di perut.

    BalasHapus
  21. Kalau ngemilnya Cimory Yoghurt sih enak. Sehat gitu deh. Cuma kadang kita ngemil mah pilihnya yang nggak sehat. Mulai sekarang aku mau ngemil sehat bareng Cimory lah...

    BalasHapus

Terima kasih sudah membacanya sampai selesai, semoga bermanfaat :) Please jangan tinggalkan link hidup dalam kolom komentar!

comment

Diberdayakan oleh Blogger.