NICHE BLOG PILIHAN SAYA

Mengenal dunia blog memang bukan baru-baru ini, meski belum dapat konsisten, bahkan sampai sekarang. Mungkin sampai sekarang hanya mengenal bagian kulitnya saja. Blog hanya sekedar untuk menulis. Menulis apa saja, semau kita sebagai penulisnya.


Sampai beberapa pekan lalu, saya mulai mengikuti sebuah Komunitas Menulis ODOP. Beruntung sekali, materi mengenai kepenulisan diberikan secara cuma-cuma oleh para senior yang lebih dulu tergabung dalam komunitas tersebut. Menginjak di pekan pertama sebuah kelas Non Fiksi, kami mendapat materi yang membahas mengenai Niche Blog.

- Apa itu Niche Blog?-
Menurut Kak Rindang, narasumber yang memberikan materi mengenai Niche Blog di minggu ini, Niche blog itu serupa tema. Sungguh materi ini memberi wawasan baru untuk saya. Sejauh saya tahu tentang blog, ini menjadi langkah baru untuk dapat mempercantik blog saya. Membuat saya mulai berpikir untuk menentukan tujuan dari tulisan-tulisan yang saya sajikan di blog.

Sejujurnya bingung, ingin mengerucutkan isi blog saya seperti apa. Pastinya karena belum dapat konsisten untuk menggali lebih jauh, dalam menampilkan isi blog yang menarik. Inginnya masih sesuka hati, kemarin bahas tentang rumah, hari ini bahas kehidupan, belum lagi kalau perasaan sedang campur aduk, inginnya menulis curahan hati yang terdalam, hehe..

Memang awalnya, blog ini menjadi salah satu wadah self healing untuk saya menuntaskan segala emosi yang dirasakan. Karena saya tipe yang tidak mudah untuk bercerita segala hal sampai tuntas dengan orang lain, jadi saya lebih memilih untuk menuliskannya.

Namun, demi eksistensi blog yang ternyata kita juga dapat memperoleh penghasilan dari platform ini, saya pun mulai tertarik untuk menjadikan blog lebih menarik lagi.

- Langkah awal menentukan Niche Blog -
Untuk saya, setelah mendapat materi tentang niche ini, saya mulai mengingat, hal apa yang paling mudah untuk saya pikirkan dan kembangkan menjadi tulisan. Atau hal-hal yang sering terlintas dalam pikiran untuk bisa saya jadikan bahan tulisan. Simple memang di pikiran, tapi butuh tekad konsisten yang bulat agar mencapai target.

- Niche Blog Pilihan saya jatuh pada... -
Pilihan saya jatuh pada niche tentang jurnal kehidupan. Seperti judul blog saya, catatan atiqoh yang memang tujuan awalnya ingin menyajikan tulisan-tulisan mengenai apa yang saya kerjakan, saya alami dan saya rasakan. Sejauh ini memang sudah sesuai, meski masih belum terkonsep dengan lebih baik.

Nantinya dari Life Journal ini, akan ada beberapa sub tema yang saya sajikan. Seperti Review dari produk yang sudah saya gunakan atau konsumsi, Pengalaman saya tentang parenting, dan yang baru akan saya tampilkan dan semoga dapat konsisten adalah Weekly Journal. Tujuannya sama seperti awal membuat blog ini, menyajikan catatan-catatan tentang hidup saya. Semoga dapat terus konsisten dengan apa yang saya pilih, dan tentunya memberi manfaat untuk yang membaca.


Meski masih belum satu fokus, semoga ini konsisten saya kerjakan. Tentunya tidak memberatkan saya sendiri dan dapat menjadi jalan mudah dalam menyampaikan hal-hal yang ingin saya sampaikan.

Tulisan ini menjadi jawaban tantangan Pekan Satu #TantanganNon-FiksiPekan1 #Komunitas ODOP.


catatanatiqoh, 21 November 2019


#OneDayOnePost
#KomunitasODOP
#ODOPBatch7

14 komentar:

  1. Saya pun suka nya banyak..^^

    BalasHapus
    Balasan
    1. hihii.. memang begitu manusia, banyak mau *eh :D

      Hapus
  2. Konsistensi memang kunci segalanya, ya, Mbak. Saya pun berusaha untuk konsisten.

    BalasHapus
    Balasan
    1. betul mbak, yg penting konsisten sih :) semangaaat

      Hapus
  3. Ka follbak ya heheheh

    BalasHapus
  4. Semangat mbak. Aku suka tampinan blognya mba Atiqoh

    BalasHapus
  5. Bagus mbk... mari konsisten bareng..
    tampilan blognya enak

    BalasHapus
    Balasan
    1. yukkk semangat hheehe
      terima kasih sudah mampir mbak :)

      Hapus
  6. Ternyata bukan saya saja yg bingung menentukan niche blog ya mbak. Saya benar2 pemula sekali. Mohon supportnya selalu ya mbak 🙏🏻🤗

    BalasHapus
    Balasan
    1. sama kak, yuk semangaaat memberi manfaat :)

      Hapus

Terima kasih sudah membacanya sampai selesai, semoga bermanfaat :) Please jangan tinggalkan link hidup dalam kolom komentar!

comment

Diberdayakan oleh Blogger.