Cara Pakai Sunscreen Bagi Pemula! Pahami 5 Langkahnya!

 Aku termasuk orang yang terlambat tahu cara pakai sunscreen. Akhirnya begitu menyesal karena dampaknya di kulit sudah mulai terlihat. Bintik hitam! Yes, akibat paparan langsung sinar matahari, kulitku jadi punya masalah baru yang tentunya akan lebih sulit untuk dihilangkan.


Sekarang, aku mulai bucin sama produk sunscreen apapun. Tapi ternyata, bukan soal produk sunscreen-nya saja, cara pakai sunscreen juga harus diperhatikan. Biar apa? Ya biar ngefek, hehe.. percuma kan sudah beli sunscreen mahal, eh pakainya salah, jadi makin double deh ruginya.


Manfaat Sunscreen Bagi Kulit

Jadi, tujuan utama menggunakan sunscreen ini untuk melindungi kulit dari paparan sinar matahari. Sunscreen adalah produk perawatan kulit yan sekarang sudah mulai banyak macam bentuknya. Mulai dari lotion, spray, gel, foam,stick, dan yang baru-baru ini adalah bentuk powder. Semua jenis sunscreen itu digunakan untuk melindungi kulit dari radiasi sinar UV, baik UVA maupun UVB.


manfaat-sunscreen

Selain untuk melindungi kulit dari paparan sinar matahari, ternyata masih banyak manfaat penting lainnya lho dari sunscreen. Itulah mengapa sangat disarankan sekali memakai sunscreen setiap hari. Nah, dilansir dari beberapa laman web kecantikan dan kesehatan, manfaat sunscreen terbaik adalah untuk:


1. Melindungi Kulit dari Sinar Matahari

Ternyata, selain menstimulasi produksi Vitamin D pada tubuh, sinar matahari yang menyinari kulit kita juga ternyata dapat memberikan berbagai dampak buruk jika kita tidak melakukan tindakan preventif yang tepat.


Dampak buruk yang diberikan oleh sinar UV yang dipancarkan oleh matahari ini, terbagi ke dalam dua yaitu dampak yang langsung terlihat dan dampak berkepanjangan di kemudian hari. Dampak buruk bagi kulit yang bisa langsung dilihat di antaranya adalah kulit yang terbakar, belang, dan iritasi.


Sedangkan, munculnya sunspot, timbul kerutan halus di kulit, penuaan dini, hingga risiko kanker kulit termasuk ke dalam beberapa dampak buruk yang baru terlihat di kemudian hari.


Nah, kedua hal ini disebabkan oleh radiasi UVA dan UVB yang dipancarkan melalui matahari. Sebagai negara tropis, Indonesia memiliki Indeks UV yang cukup tinggi, yaitu pada golongan Oranye-Ungu pada pukul 09.00-16.00.


Oleh karena itu, kulit kita membutuhkan sunscreen, produk kesehatan dan kecantikan yang berguna untuk melindungi kulit dari bahaya sinar matahari.


2. Menjaga Warna Kulit Tetap Merata

Hal yang paling aku takutkan dulu setelah berpanas-panasan adalah kulit jadi belang, hehe.. Ternyata memang benar, kulit menjadi belang ini perlu dipermasalahkan, karena bisa jadi kita mengalami hiperpigmentasi!


Hiperpigmentasi merupakan kondisi di mana warna kulit pada wajah atau bagian tubuh lainnya tidak merata. Kondisi ini diakibatkan tubuh yang memproduksi zat melanin, yaitu zat yang berperan dalam memberi warna kulit tubuh dalam jumlah yang berlebihan. Nah, meningkatnya produksi zat melanin pada kulit ini disebabkan oleh radiasi UV dari paparan sinar matahari.


Selain dapat menghindari produksi zat melanin dalam jumlah yang berlebih, pakai sunscreen juga dapat mencegah masalah kulit lainnya seperti kulit kering, kasar dan iritasi yang disebabkan oleh radiasi dari sinar UVB.


Hanya itu? Tidak! Sinar UV tepatnya sinar UVA juga dapat memunculkan flek hitam, yang juga dapat membuat tampilan warna pada kulitmu tidak merata. Nah, ini akibat yang sudah terlihat di wajahku sekarang. Makanya, penting banget untuk aplikasikan sunscreen setiap hari di area wajah dan tubuh setiap hari untuk menghindari hiperpigmentasi pada kulit!


3. Memperlambat Kulit Keriput dan Penuaan Dini

Yes, salah satu manfaat sunscreen yang paling utama lainnya adalah memperlambat munculnya kerutan atau keriput karena terjadinya penuaan dini pada kulit. Menurut banyak penilitian yang dilakukan, ternyata faktor yang paling utama mempengaruhi terjadinya penuaan pada kulit adalah diakibatkan oleh sinar UV, bukan dikarenakan usia yang bertambah. Berdasarkan riset yang telah dilakukan oleh para scientist, sinar UV memiliki peran sebesar 80% dalam merubah susunan-susunan pada kulit.


Nah, dengan menerapkan cara pakai sunscreen yang tepat, kita bisa melindungi kulit dari sinar UVA dan UVB. Tentunya agar terhindar dari berbagai masalah kulit di atas!


Gak heran sih, kalau pakai sunscreen seringkali dianggap sebagai rutinitas wajib yang perlu dilakukan setiap harinya. Karena, deretan skincare anti-aging tentu akan menjadi sia-sia jika kita tidak melindungi kulit dari dampak buruk yang disebabkan oleh sinar UV. Untunglah aku segera sadar, hihi..


Pastikan kamu telah memilih produk sunscreen yang mampu berikan perlindungan maksimal untuk kulit dari sinar UV yang juga nyaman dikenakan di kulit.


Baca juga: Bahaya Skip Sunscreen!


Cara Pakai Sunscreen Bagi Pemula

Kalau sudah tau manfaatnya, apa masih mau skip sunscreen? Jangan dooong, please! Nah, sekarang, biar kita bisa mendapatkan manfaat maksimal sunscreen, ternyata cara pemakaian yang tepat juga penting diperhatikan.


Awalnya, aku juga asal aja pakainya, dan justru pakai tipis-tips karena takut whitecast-nya yang bikin muka jadi kaya topeng, hehe.. Tapi ternyata, itu semua salah dan berakhir sia-sia. Meski harga sunscreen kita mahal, tapi penggunaannya salah, semuanya hanya jadi debu, hehe..

cara-pakai-sunscreen-bagi-pemula

Dilansir dari beberapa website kecantikan dan kesehatan, saya mempelajari banyak cara yang kemudian saya lakukan semuanya. Namun, saya tetap penasaran, dan beruntung sekali ada kesempatan untuk datang ke salah satu klinik kecantikan. Konsultasi langsung dengan dokter ahli kulit untuk cara pemakaian sunscreen yang tepat. Begini langkahnya:


1. Gunakan 30 Menit Sebelum Keluar Ruangan

Kulit membutuhkan waktu untuk menyerap sunscreen. Jadi jika baru menggunakan sunscreen beberapa saat sebelum beraktivitas keluar rumah atau saat berada di bawah sinar matahari, kulit tidak akan mendapatkan perlindungan apa pun dan berisiko terbakar matahari.


Namun, kini sepertinya sudah ada jenis chemical sunscreen yang dapat langsung digunakan untuk melindungi kulit tanpa membutuhkan waktu lama.


2. Tuangkan Sunscreen Sesuai Kebutuhan Kulit

Nah, ini penting! Jangan pelit kalau menggunakan sunscreen, hehe.. Biasanya orang dewasa menggunakan sekitar satu ons sunscreen (sekitar 1 cangkir takar obat sirup) untuk dioles seluruh tubuh.


Kini lebih mudahnya dengan takaran dua ruas jari untuk seluruh wajah dan leher.


3. Oleskan Merata ke Seluruh Bagian Tubuh yang Akan Terpapar Sinar Matahari

Apa cuma aku yang tadinya, pakai sunscreen cuma di wajah saja? Hihi.. atau hanya di bagian tubuh yang terlihat? Ternyata, semua bagain tubuh meski tertutup pakaian. Ini termasuk area yang sering diabaikan seperti punggung, telinga, serta di belakang lutut dan juga kaki.


4. Jangan Lupa Re-apply

Meski sudah memakainya dari rumah, tapi ternyata, kita masih perlu mengoleskannya kembali. Kenapa? Karena tidak ada sunscreen yang 100% melindungi kulit dari sinar matahari, meskipun sudah menggunakan SPF tinggi.


5. Gunakan Sunscreen Setiap Kali Akan Keluar Rumah

Jujur saja, aku baru tahu tentang ini. Meski sinar UVB melemah saat musim hujan, namun sinar UVA menjadi lebih kuat. Baik sinar UVA dan UVB sama-sama dapat menyebabkan kanker kulit dan kerusakan sel akibat sinar matahari.


Oleh sebab itu, kita disarankan untuk tetap harus menggunakan sunscreen meskipun di musim hujan atau ketika mendung. Memakai sunscreen juga berfungsi menjaga kelembapan kulit.


Waktu penggunaan sunscreen baiknya mulai dari pagi hari, 15-30 menit sebelum keluar rumah. Kita juga harus membatasi paparan sinar matahari yang langsung mengenai kulit, terutama pada pukul 10 pagi dan jam 4 sore, dimana paparan UV sangat tinggi pada jam tersebut.


Jadi bagaimana Bukibuk?? Meski kegiatan kita hanya uplek di dapur, sumur dan kasur, tetap wajib pakai sunscreen yaa hihi.. Cara pakai sunscreen-nya juga jangan lupa diperhatikan. Penggunaan sunscreen yang salah justru akan sia-sia.


Meski rajin skincare pagi dan malam, namun cara pakai sunscreen yang salah, produk skincare tidak akan bekerja secara optimal bahkan dapat menyebabkan masalah kulit pada wajah. Penggunaan sunscreen juga tidak terbatas umur ya! Semua umur dan semua jenis kulit diharapkan melindungi kulitnya dengan sunscreen.

14 komentar:

  1. hal yang paling males dan sering kali ke skip tu reapply sunscreennya hhu, kyaknya harus beli ss spray jg deh ya

    BalasHapus
  2. Kalau saya pake sunscreen berkali-kali emang, makanya penting nyari sunscreen yang nyaman, pagi setelah cuci muka, abis wudhu juga, biar kata di rumah mulu sih, etapi cuman muka sih, kalau badan ga tahan saya rasanya kok lengket hahaha.
    Alhasil jarang keluar, karena takut matahari hehehe

    BalasHapus
  3. Ternyata kegunaan suncreen cukup banyak ya kak, apalagi kulitku mudah timbul flek harus banget nih pake suncreen

    BalasHapus
  4. Untuk yang berhijab bagaimana ya? Mungkin muka, bagian tangan atau kaki? Aku termasuk jarang pakai sunscreen di badan

    BalasHapus
  5. sunscreen penting sekali digunakan saat akan keluar rumah dan artikelnya bermanfaat sekali

    BalasHapus
  6. Aku tuh seringnya make sunscreen pas mau keluar rumah aja padahal harusnya 30 menit sebelum keluar ya? hehe. Baru rutin juga sih, dulu gak pernah make sama sekali huhu

    BalasHapus
  7. Setuju mbak, sunscreen emang penting, walo sekarang kegiatan banyak di rumah, tetep qajib apply sunscreen

    BalasHapus
  8. Woow penjelasannya detail ya kk. Keren banget deh

    BalasHapus
  9. Nah saya pun suka abai pakai sunscreem pdhl bagus banget ya mba kalau kita rutin menggunakannnya. Apalagi Indonesia berada di iklim tropis

    BalasHapus
  10. Ternyata sunscreen banyak banget ya manfaatnya. Aku harus nyoba juga nih tipsnya. Biar gak asal pakai sunscreen

    BalasHapus
  11. Hoo jadi gituuu. Baru ngeh loh akuu tahapan pakai sunscreen. Selama ini langsung pake aja gitu gada ilmunya kwkwkw.

    BalasHapus
  12. Aku juga termasuk yang telat nih, Mbak. Baru tahu dan sadar kalau sunscreen itu penting banget dan nggak boleh diskip.

    BalasHapus
  13. Aku pun baru-baru ini juga mulai memperhatikan perawatan buat kulit wajahku. Biasanya mah boro-boro heheheh
    Beberapa tips dan cara pakainya sudah aku terapin nih, hanya yang reapply nya aja yang belum efek malasnya juga iyaa nihh duhh

    BalasHapus
  14. Akhirnya Nemu info ini... Aku masih maju mundur pake sunscreen.. sekarang ga lagi deh. Demi wajah terlindungi ye kan ☺️😘

    BalasHapus

Terima kasih sudah membacanya sampai selesai, semoga bermanfaat :) Please jangan tinggalkan link hidup dalam kolom komentar!

comment

Diberdayakan oleh Blogger.